Pasukan TMMD Ke 117 Kodim 0824/Jember Bersama DP3AKB Sosialisasikan Pemberdayaan Perempuan Menuju Keluarga Sejahtera

    Pasukan TMMD Ke 117 Kodim 0824/Jember Bersama DP3AKB Sosialisasikan Pemberdayaan Perempuan Menuju Keluarga Sejahtera

    JEMBER - Dalam memperbanyak sasaran non fisik TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke 117 Kodim 0824/Jember, Satgas bersinergi dengan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lakukan sosialisasi program pemberdayaan masyarakat dan pemberdayaan perempuan.

    Program pemberdayaan perempuan ini merupakan bagian dari Program Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana. (DP3AKB) Kabupaten Jember, yang sangat selaras dengan misi TMMD dalam meningkatkan Kesejahteraan masyarakat, sehingga dimasukkan menjadi  salah satu program non fisik.

    Kegiatan yang dilakukan di aula Balai desa Klungkung Kecamatan Sukorambi Kabupaten Jember tersebut dihadir oleh Kepala Bidang Pemberdayaan Perempuan DP3AKB Rohmatul Uma, Ketua TP PKK Desa Klungkung Ny. Abdul Ghofur, Perwira Pengawas TMMD  Kapten Arm Ridwan Sagala serta anggotanya.

    Pada kesempatan tersebut dilakukan demontrasi memasak aneka makanan, yang diharapkan mampu meningkatkan kemampuan dan ketrampilan ibu-ibu, dalam membantu perekonomian keluarga. Jelas Rohmatul Uma.

    Dansatgas TMMD Letkol Inf Rahmat Cahyo Dinarso, dalam wawancaranya menyampaikan bahwa semua kegiatan memang akan dicurahkan untuk masyarakat Desa Klungkung sabagai lokasi sasaran TMMD Ke 117 ini.

    Terutama program-program pemberdayaan masyarakat, pemberdayaan perempuan, akan kita gelontorkan untuk sebesar-besarnya meningkatkan kemampuan dan ketrampilan masyarakat Desa Klungkung, sehingga pasca TMMD ini mampu menjadi desa mandiri. Tegas Dansatgas TMMD Dandim 0824/Jember. (Siswandi)

    kodim jember
    Siswandi

    Siswandi

    Artikel Sebelumnya

    Sasaran Fisik TMMD Ke 117 Kodim 0824/Jember,...

    Artikel Berikutnya

    Polres Jember Berhasil Ungkap Jual Beli...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Jelang Pelantikan Prabowo, Rakyat: Selamat Datang Presiden Baru, Harapan Baru, Indonesia Baru
    Upacara Bendera Kodim 0824/Jember Bacakan Amanat Panglima TNI dan Lepas Personel Masa Persiapan Pensiun
    Kunjungan Tim Wasev Pusterad Mabesad pada Program TMMD Ke-122 Kodim 1805/Raja Ampat di Kampung Saporkren, Distrik Waigeo Selatan
    MURI Anugerahkan Tiga (3) Sekaligus Penghargaan Untuk Assessment Center Polri
    Tekan Angka Stunting, Lanud Sultan Hasanuddin Gelar Gebyar Gizi dan Keluarga Sehat

    Ikuti Kami