Gerak Cepat, Kodim 0824/Jember Bantu Korban Bencana Erupsi Gunung Semeru

    Gerak Cepat, Kodim 0824/Jember Bantu Korban Bencana Erupsi Gunung Semeru

    JEMBER - Dengan mendatangi posko bencana alam Kodim 0821/Lumajang, Tim Utusan Kodim 0824/Jember menyerahkan Bantuan berupa beras sebanyak 60 kantong, masing-masing isi 5 kg (3 kwintal), untuk korban bencana alam erupsi gunung Semeru.

    Tim Utusan dipimpin Bintara Tinggi Bakti TNI Staf Teritorial Kodim 0824/Jember Peltu Ahmad Syaifudin  bersama  2 orang anggota lainnya yang membawa bantuan sesuai perintah Dandim 0824/Jember.

    Saat kami konfirmasi melalui selulernya Dandim 0824/Jember Letkol Inf Batara C Pangaribuan, yang sedang perjalanan dinas ke Surabaya,  membenarkan hal tersebut.

    Kita bergerak cepat membantu korban erupsi gunung Semeru tersebut berkoordinasi dengan Posko Bencana Alam Kodim 0821/Lumajang, yang sedang menghimpun bantuan.

    Meskipun tidak seberapa nilainya mungkin, namun harapan kita dapat bermanfaat  meringankan beban penderitaan saudara kita yang tertimpa musibah bencana alam tersebut. Jelas Dandim 0824/Jember. (Siswandi)

    jember jatim
    Siswandi

    Siswandi

    Artikel Sebelumnya

    Babinsa Koramil 0824/10 Mumbulsari Kerja...

    Artikel Berikutnya

    Koramil 0824/09 Tempurejo Dampingi Petugas...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mobil Hybrid vs. Mobil Listrik: Menimbang Pilihan Terbaik dalam Era Kendaraan Ramah Lingkungan
    Menggali Keunggulan 20 Produsen Mobil Dunia: Perjalanan Inovasi dan Dominasi
    Dirkrimsus Polda Kepri Hadiri Kegiatan Konferensi Pers Penyelundupan Benih Bening Lobster Senilai 23,6 Miliar Rupian
    Tim Wasev TMMD Sterad Turut Serta Serahkan Sejumlah Bantuan Untuk Warga Kampung Saporkren
    Subaru: Dari Mobil Kompak hingga Raja AWD dan Mesin Boxer

    Ikuti Kami